Header Ads

Inilah Proyek Energi Terbaru Negara Inggris Yang Sangat Membantu

Inilah Proyek Energi Terbaru Negara Inggris Yang Sangat Membantu - Inggris, negara dengan sistem kerajaan di benua eropa ini memang sangat gencar untuk mengembangkan teknologinya untuk memanfaatkan energi terbarukan. Mengingat bahwa keberadaan energi fosil yang tidak dapat diperbarui serta kuantitasnya di alam yang semakin menipis, energi terbarukan hadir menjadi pilihan satu-satunya untuk memenuhi kebutuhan energi di masa depan.



Keberadaan lepas pantai yang lumayan luas benar-benar dimanfaatkan dengan sangat baik oleh Inggris,  di sebuah lokasi lepas pantai yang bisa disebut ‘pertanian angin’ di bagian Burbo Bank yang saat ini sedang diperluas, kita bisa melihat keajaiban teknologi, di lokasi ini terdapat turbin-turbin angin terbesar di dunia. Rekor sebagai turbin angin terbesar di dunia mungkin bisa jadi benar, mengingat saking besarnya diameter dari tiga bilah raksasanya bisa lebih besar dari London Eye. Agen Sbobet Online

Proyek ini sebenarnya dimulai di Denmark namun kini Inggris yang paling depan mengembangkannya. Hasilnya saat ini sudah terbangun 175 turbin dan ini menjadikan inggris sebagai ladang “pertanian angin” terbesar di dunia. Sekitar 5,2 Gigawatt (GW) listrik dihasilkan oleh turbin di laut lepas Inggris, ini merupakan energi yang sangat besar yang bisa dihasilkan dari alam, nilai tambahnya ini merupakan enerti terbarukan dan harganya jauh lebih murah jika dibandingkan dengan energi fosil.

Bulan Desember 2016, Forum Ekonomi Dunia, WEF, melaporkan bahwa biaya untuk memproduksi turbin angin turun sampai 30% lebih dalam waktu tiga tahun belakangan, maka biaya listrik dari turbin angin turun menjadi rata-rata US$50 atau sekitar Rp665.000 Megawatt per jam tanpa subsidi. Oleh karena itu, saat ini Jerman, Denmark, Belanda, dan sejumlah negara lain juga melakukan investasi untuk energi angin, sementara Cina dan Korea Selatan juga sudah memperlihatkan ketertarikannya.

Burbo Bank menjadi gambaran tentang cepatnya perkembangan angin laut lepas. Pertanian angin pertama, yang dibangun 10 tahun lalu ini mampu produksi energi 253,6 Megawatt (MW), yang cukup memasok listrik untuk 80.000 rumah. Perluasan Burbo Bank dengan target 328MW kedepannya akan menyalurkan listrik hampir tiga kali dari proyel awal.

Perlu kita ketahui bahwa satu putaran tunggal dari bilah raksasa, bisa memberi listrik kepada rumah di Inggris rata-rata selama 39 jam. Dalam kecepatan tertingginya, bilah-bilah bisa berputar sampai 30 kali dalam waktu satu menit. Luar biasa sekali bukan? namun ada batas dari kekuatan yang bisa dihasilkan baling-baling tersebut. Jika baling-baling berputar terlalu cepat, akan beresiko merusak turbin sehingga bilah-bilahnya dibuat terkunci jika angin yang datang terlalu kencang.

Lalu bagaimana dengan perawatan turbin-turbin tersebut? karena berada di laut lepas, jelas sekali ini adalah kerjaan yang cukup sulit. Berdasarkan informasi tim teknisi bekerja berdasarkan jadwal untuk merawat struktur-struktur bangunan turbin di Burbo Bank. juga tergantung dari kerusakannya, timnya mungkin juga perlu memperbaiki atau mengganti perlengkapan listriknya, hidrolisnya, atau bagiannya yang berkerak. Agen Bola Online

Setiap struktur bangunan turbin masing-masing sudah disediakan cadangan makanan dan air, untuk berjaga-jaga jika cuaca memburuk sehingga teknisinya harus menunggu di sana. Namun hingga saat ini, kejadian seperti itu amat jarang karena ramalan cuaca yang rinci dan pengawasan cuaca yang seksama ketika teknisi sedang berada di turbin.

Proyek besar berikutnya dalam industri energi di laut lepas berada Hornsea, di lepas pantai barat laut Inggris. Lokasinya amat jauh dari pantai, sekitar 120km. Karena saking jauhnya, sekitar 150 teknisi akan tinggal di lautan, tidak berbeda dengan orang-orang yang bekerja di pangkalan minyak di laut lepas. Jika selesai tahun 2021 nanti, tahap pertama Hornsea saja akan menjadikannya sebagai pertanian angin terbesar di dunia dengan kapasitas sampai 1,2GW.

Tergantung dari rencana proyek akhirnya nanti, seluruh proyek pertanian angin itu target kedepannya bisa memiliki kapasitas 4GW hingga 6GW jika seluruhnya bisa selesai pada pertengahan tahun 2020. Hasil tersebut cukup untuk memasok energi kepada lebih dari empat juta rumah atau sekitar 15% dari total rumah di Inggris. Dan proyek-proyek pertanian angin lain yang lebih jauh dan terpencil sedang dikaji oleh pihak pemerintah Inggris.

Keuntungan lain yang diperoleh dengan adanya proyek pertanian angin ini selain hasil listriknya yang sangat besar, turbin-turbin yang telah dibangun bisa berdiri kokoh di tempat yang terpencil selama 25 tahun tanpa perlu pemeliharaan secara rutin, turbin juga bisa menghasilkan energi pada malam hari, sepanjang ada angin yang bertiup. Ini lebih menguntungkan bila dibandingkan dengan pemanfaatan panel surya.

Jika sebelumnya kita membahas tentang dampak positif yang baik-baik, namun sepertinya karya manusia selalu mempunyai dampak positif dan negatif. Bagaimanapun ada sisi buruk dari turbin angin lepas pantai. Selain biaya pembangunan dan perbaikan yang mahal, turbin mungkin memiliki dampak buruk bagi satwa liar. Karena ada informasi yang mengatakan getaran turbin bisa membuat paus kehilangan orientasi dan perputaran baling-baling akan mengganggu burung-burung laut.

Walau ada sejumlah keluhan juga bahwa turbin angin merusak pemandangangan di laut, namun bukti yang ada memperlihatkan bahwa mayoritas warga Inggris masih mendukungnya. Sebuah jajak pendapat tahun 2016 menemukan 73% masyarakat umum mendukung pertanian angin laut lepas. Saat ini, turbin angin Inggris tampaknya memenuhi sejumlah persayaratan untuk energi terbarukan: bersih, tidak mengganggu kehidupan sehari-hari, dan mendorong industri lokal. Bandar Casino Terpercaya

Kelebihan dan kelemahannya dalam jangka panjang mungkin kelak akan semakin jelas. Namun hingga saat ini, jika bilah baru di Burbo Bank berputar maka energi yang dihasilkannya akan mengalir ke jaringan listrik nasional Inggris dan listrik bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.